Bantu kami menjadikan transparansi makanan sebagai norma!

Sebagai organisasi nirlaba, kami bergantung pada donasi Anda untuk terus memberikan informasi kepada konsumen di seluruh dunia tentang apa yang mereka makan.

Revolusi makanan dimulai dari Anda!

Berdonasi
close

Eco-Score: dampak lingkungan dari produk - produk makanan

Eco-Score

Eco-Score adalah skor lingkungan (ecoscore) dari kisaran A hingga E yang membuatnya mudah untuk membandingkan dampak produk - produk makanan terhadap lingkungan.

Mengapa perlu ada skor lingkungan?

Semakin banyak konsumen prihatin tentang dampak dari makanan mereka tidak hanya terhadap kesehatan mereka, tapi juga terhadap kesehatan planet kita. Berkat Nutri-Score, sekarang sangat mudah untuk mempertimbangkan kualitas nutrisi produk - produk saat pembeliaannya, tapi masih sangat sulit jika bukan mustahil untuk membandingkan jejak lingkungannya.

Menyediakan informasi yang jelas kepada para konsumen tentang jejak lingkungan ini adalah hal mendesak, agar mereka dapat dengan mudah dan cepat membandingkannya untuk beberapa produk. Inilah yang dimungkinkan oleh nilai lingkungan Eco-Score.

Eco-Score, sebuah alat untuk pangan yang lebih berkelanjutan

Eco-Score menolong para konsumen yang ingin beralih ke pola makan yang lebih berkelanjutan, dengan mendorong mereka untuk:

  • Memakan lebih sedikit daging tapi yang lebih berkualitas
  • Mengkonsumsi lebih banyak produk organik dan produk dengan label kualitas
  • Lebih menyukai produk - produk lokal dan musiman, dengan sedikit kemasan
  • Membatasi produk - produk yang mengandung kandungan bahan bermasalah (ikan yang terancam punah, minyak sawit yang tidak berkelanjutan)

Apa itu Eco-Score?

Eco-Score didesain pada model yang mirip dengan Nutri-Score: ia berbentuk nilai dari A hingga E yang merangkum 15 dampak lingkungan. Skor Eco-Score diwujudkan dengan logo berbentuk daun berwarna dengan huruf dari A (dampak sangat rendah) hingga E (dampak sangat tinggi).

Eco-Score (ecoscore)

Eco-Score didukung oleh konsorsium dari banyak pelaku yang berkomitmen untuk pengusahaan nutrisi yang lebih baik.

Para pelaku kolektif Eco-Score

Bagaimana Eco-Score dihitung?

Skor tolak ukur: life cycle analysis (LCA) dengan data dari basis data Agribalyse

Untuk setiap kategori produk, skor tolak ukur dibentuk menggunakan data dari basis data lingkungan Agribalyse yang dirancang oleh ADEME dan INRAE. Data - data ini sesuai dengan life cycle analysis (LCA) produk - produk.

Life cycle assessment (LCA)

Analisis siklus hidup adalah metode penilaian terstandardisasi untuk melakukan penilaian lingkungan multi tahap dan multi kriteria:

  • 6 langkah produksi: pertanian, pengolahan, pengemasan, transportasi, distribusi dan konsumsi
  • 14 inidkator dampak lingkungan: perubahan iklim/jejak karbon, penipisan lapisan ozon, radiasi ionisasi, penggunaan tanah, air, dan energi; polusi udara dan laut dan air tawar (partikel, pengasaman, eutrofikasi); dan penipisan sumber daya.

Bonus dan penalti untuk menyempurnakan penilaian setiap produk

Untuk memperhitungkan dampak tertentu terhadap lingkungan yang tidak tercakup dengan baik oleh analisis siklus hidup (seperti keanekaragaman hayati) dan kekhususan setiap produk dalam kategori yang sama, skor referensi dimodulasi dengan bonus dan penalti:

Mode produksi

Bonus diberikan kepada produk - produk yang memiliki label resmi, label atau sertifikasi yang menjamin manfaat - manfaat pada lingkungan (organik, perdagangan adil, HVE, Label Rouge, Bleu Blanc Cœur, MSC/ASC).

Asal usul bahan

Bonus diberikan berdasarkan asal usul kandungan bahan. Bonus ini memperhitungkan dampak transportasi dan juga kebijakan lingkungan dari masing - masing negara produsen.

Spesies yang terancam punah

Penalti diberikan kepada produk - produk yang mengandung bahan yang memiliki dampak - dampak negatif signifikan terhadap keanekaragaman hayati dan ekosistem, seperti minyak sawit, yang proses produksinya bertanggung jawab untuk deforestasi besar - besaran.

Kemasan

Penalti dihitung dengan mempertimbangkan sirkularitas kemasan (penggunaan bahan baku daur ulang dan kemampuan untuk di daur ulang kembali) dan overpacking.

Meningkatnya kebutuhan akan transparansi untuk mengukur dan mengurangi dampak lingkungan dengan lebih baik

Untuk menghitung Eco-Score secara akurat, diperlukan informasi yang tidak harus dicantumkan pada kemasan (seperti asal usul dan prosentase pasti tiap bahan) atau yang jarang tersedia dalam bentuk yang dapat digunakan (seperti daftar semua komponen kemasan dengan jenis plastik presisi yang digunakan).

Nilai rata - rata digunakan ketika informasi ini belum tersedia, tapi kami saat ini meminta semua orang untuk membantu kami mengumpulkan informasi tersebut yang tidak hanya akan sangat berguna untuk Eco-Score tapi juga untuk banyak kegunaan lainnya.



Bagaimana cara melihat Eco-Score untuk produk - produk makanan?

Pindai produk - produk dengan aplikasi Open Food Facts

Aplikasi Open Food Facts memungkinkan Anda dengan cepat untuk mendapatkan Eco-Score produk - produk: yang perlu Anda lakukan hanyalah memindai kode batangnya. Jika Anda telah menginstal aplikasi Open Food Facts, harap memperbaruinya untuk mendapat versi terbarunya!

Eco-Score pada aplikasi Open Food Facts

Eco-Score, atau akan segera, tersedia di aplikasi mitra peluncuran kami. Dan Open Food Facts adalah sebuah Wikipedia makanan yang dapat digunakan kembali oleh siapa saja secara bebas dan gartis. Lebih dari 100 aplikasi tersebut yang menggunakan basis data OFF akan juga dapat menampilkan Eco-Score yang terhitung.

Bandingkan Eco-Score produk - produk di situs Open Food Facts

Situs web Open Food Facts memungkinkan semua orang melihat dan membandingkan Eco-Score untuk lebih dari 750.000 produk makanan yang dijual di Perancis. Hasil dari setiap pencarian menampilkan kualitas nutrisi dengan Nutri-Score, makanan olahan ultra dengan NOVA, dan dampak lingkungan dengan Eco-Score. Eco-Score akan diroll out ke negara - negara lain segera setelah penghitungan Eco-Score yang berlaku tersedia.

Eco-Score makanan siap saji
Eco-Score makanan siap saji di Open Food Facts


Klasifikasikan dan jelajahi produk - produk berdasarkan Eco-Score di Open Food Facts

Menyortir dan menjelajahi produk - produk dari kategori apapun berdasarkan Eco-Score juga memungkinkan.

Produk - produk dengan Eco-Score terbaik Jelajahi produk - produk berdasarkan Eco-Score

Dan lihat secara sekilas Eco-Score produk - produk dari suatu kategori atau merek.

Eco-Score makanan siap saji
Eco-Score makanan siap saji. Klik untuk melihat produk - produk dari setiap peringkat di Open Food Facts.

Dapatkan detail penghitungan Eco-Score untuk semua produk

Untuk setiap produk, sebuah tautan memungkinkan Anda menampilkan detail lengkap penghitungan skor Eco-Score.

Dan jika informasi belum ada, siapapun dapat menambahkannya: produsen produk dan semua warga yang berkomitmen untuk iklim, perlindungan lingkungan dan transparansi.

Siapapun dapat melengkapi informasi untuk menghitung Eco-Score


Bagaimana Eco-Score dapat mendorong peningkatan produk dan pengurangan dampak lingkungannya

Eco-Score memiliki dua tuas tindakan:

  • Dengan Eco-Score, konsumen dapat membuat pilihan yang lebih tepat dengan mempertimbangkan dampak lingkungan produk sebagai kriteria pilihan.
  • Eco-Score juga mendorong para produsen untuk meningkatkan produk mereka sehingga mereka mencapai rating Eco-Score yang lebih tinggi.

Para produsen yang meningkatkan Eco-Score produk mereka adalah tujuan akhirnya, karena itu akan menguntungkan semua konsumen.

Rating energi peralatan rumah tangga dengan demikian telah mengubah pasar (coba temukan lemari es yang memiliki rating E, atau bahkan D atau C!). Dan demokratisasi Nutri-Score juga telah mendorong banyak produsen untuk meningkatkan kualitas nutrisi produk mereka agar mendapatkan rating yang lebih baik (hingga beberapa produsen Perancis bahkan membanggakan diri tentang itu di halte bus, seperti Brossard untuk kue Savane-nya).

Untuk mendorong peningkatan produk, platform bagi para produsen kami secara otomatis menganalisa data yang disediakan oleh para produsen untuk mengidentifikasi jalur peningkatan. Dengan demikian platform mengidentifikasi semua produk yang akan memperoleh skor Nutri-Score yang lebih baik dengan sedikit perubahan dalam komposisi (misalnya, pengurangan garam sebesar 5%).

Dengan segera, platform akan memungkinkan untuk menyarankan cara - cara mengurangi dampak ekologikal dan mendapatkan Eco-Score yang lebih baik (misalnya dengan menggunakan plastik yang lebih dapat didaur ulang untuk pengemasan, atau dengan mengganti minyak sawit dengan minyak lainnya).



Bagaimana kami dapat mengetahui lebih banyak dan bagaimana kami dapat menolong mengembangkan Eco-Score?

Semua orang dipersilahkan untuk membantu kami membuat lebih banyak transparansi, mendidik para konsumen, dan mendorong peningkatan produk melalui Eco-Score.

Eco-Score masih dalam tahap awal dan tentunya dapat ditingkatkan. Namun, mengingat keadaan darurat iklim dan lingkungan, tampaknya penting bagi kami untuk membuatnya tersedia saat ini.

Dengan berkerja bersama, kita akan dapat secara bertahap meningkatkan Eco-Score, menyempurnakan formulanya, dan mengumpulkan data yang diperlukan untuk penghitungannya.

Oleh karena itu, umpan balik, pengamatan dan saran Anda akan sangat berharga.

Open Food Facts adalah sebuah proyek kolaboratif yang didukung oleh puluhan ribu relawan dan dikelola oleh sebuah asosiasi nirlaba dengan 3 pegawai.
Anda dapat membantu kami di mendanai anggaran Open Food Facts 2023 dan terus mengembangkan Eco-Score dan banyak proyek lainnya untuk memperbaiki pola makan semua orang. Terima kasih! ❤️

Berikan donasi


Penghargaan

Terima kasih kepada tim ADEME, l'INRAE dan semua mitra Agribalyse untuk penyusunan basis data lingkungan yang unik ini dan publikasinya dalam bentuk data terbuka.

Terima kasih kepada semua pihak yang terlibat dalam pembuatan Eco-Score bersama.

Terima kasih kepada para penyelenggara dan relawan Data untuk Kebaikan yang sangat meningkatkan algoritma kecerdasan buatan Open Food Facts.

Terima kasih kepada AFNIC Foundation atas dukungannya terhadap implementasi Eco-Score dalam Open Food Facts.

Terima kasih kepada Santé publique France (Kesehatan Masyarakat Perancis) untuk dukungan pentingnya terhadap pengembangan platform bagi para produsen.

Dan terima kasih kepada semua peserta proyek Open Food Facts yang selama lebih dari 8 tahun telah mempromosikan transparansi makanan untuk meningkatkan pola makan semua orang!



Referensi